Pj. Gubernur NTT Kunjungi Lahan Persawahan di Lembor dan Serahkan Bantuan Pompa Air kepada Petani

Lembor, Manggarai Barat – Sabtu, 19 Oktober 2024
Dalam rangka kunjungan kerjanya di Kabupaten Manggarai Barat, Penjabat Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Andriko Noto Susanto, SP., MP menyempatkan diri untuk mengunjungi lahan persawahan di Lembor yang terkenal sebagai salah satu sentra produksi pangan di wilayah Kabupaten Manggarai Barat. Setibanya di lokasi, Pj. Gubernur NTT disambut hangat oleh para Tetua adat melalui prosesi penyambutan adat yang khas, sebagai tanda penghormatan terhadap tamu penting yang hadir.

Didampingi oleh Penjabat Bupati Manggarai Barat, Ondy Christian Siagian, SE., M.Si, Pj. Gubernur berinteraksi langsung dengan Kelompok Tani Wae Nakeng. Dalam dialog tersebut, beliau menyampaikan apresiasi dan kekagumannya terhadap produktivitas pertanian di wilayah Lembor yang mencapai luas sekitar 3.000 Ha. Selain menanam padi, Pj. Gubernur juga mendorong petani untuk mengeksplorasi dan mengembangkan potensi pertanian lainnya, seperti tanaman hortikultura yang memiliki nilai ekonomi tinggi.

“Saya sangat terkesan dengan potensi yang ada di Lembor. Selain padi, kita juga perlu memikirkan untuk mengembangkan komoditas hortikultura seperti sayuran dan buah-buahan yang dapat menambah kesejahteraan petani” ujarnya

Sebagai salah satu langkah konkret dalam mendukung sektor pertanian di wilayah ini, Pj. Gubernur NTT juga menyerahkan bantuan berupa pompa air 4 (empat) dim kepada 2 (dua) kelompok tani di persawahan Lodok, Wae Mose, Lembor Selatan. Bantuan ini diharapkan dapat meningkatkan produktivitas lahan dengan memastikan ketersediaan air untuk irigasi.

Lahan persawahan Lembor, yang diairi oleh tiga Daerah Irigasi (DI) merupakan salah satu kawasan strategis dalam mendukung ketahanan pangan di NTT. Kehadiran Pj. Gubernur dan penyerahan bantuan ini menjadi wujud komitmen Pemerintah Provinsi NTT dalam mendorong pengembangan sektor pertanian yang berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan bagi para petani lokal.

See also  Mahasiswa Undana Pelajari Teknik Pengenceran Tanah di Laboratorium Hayati Kupang

Dengan bantuan teknologi dan pengembangan sektor pertanian yang lebih terintegrasi, diharapkan wilayah Lembor terus menjadi lumbung pangan penting bagi NTT, sekaligus menjadi contoh bagi daerah lain dalam hal diversifikasi usaha tani.

Similar Posts